Oleh : Namin AB Ibnu Solihin.
Resume ke lima
Seperti halnya orang yang belum saling mengenal, Om Jay memperkenalkan narasumber Belajar Menulis gel. 4 yang berikut untuk memberikan materinya. Blognyabisa dilihat di http://motivatorpendidikan.comSebelum masuk pada materi inti belajar menulis malam ini, pemateri memperkenalkan diri secara dekat dengan blog, dan media sosial lainnya. Salah satu alamat yang bisa dikunjungi adalah link beliau : https//motivatorpendidikan.com/index.php/2015/08/29/profil-namin-ab-ibnu-solihin/
Baiklah teman-teman saya akan berbagi bagaimana saya membangun Branding melalui Blog dan Media Sosial. Ungkap pemateri membuka diskusi malam ini.
Saya mulai Ngeblog tahun 2007, melalui blogspot.com, saat itu saya ngeblog untuk mengisi waktu luang saat istirahat mengajar. Tulisan di Blog juga masih sangat beragam, bahkan lebih banyak curahatan hati.
Lebih dari 10 blog pernah saya buat di blogspot.com, kini semua blog tersebut sudah saya hapus semua.
Hingga akhirnya disekitar tahun 2013 saya mengenal guraru.org, sebuah blog yang diisi oleh guru-guru kreatif, diantara para pemenangnya adalah yang sudah mengisi materi sebelumnya yaitu Pak. Agus Sampurno dengan Brandnya Guru Kreatif, Om Jay Wijaya Kusuma dengan Brandnya Guru Blogger dan Bang Dedi Dwitagama.
Keinginan untuk menulis lebih baik lagi, akhirnya ditahun 2013 saya mengikuti Teacher Writing Camp angkatan ke-3, yang digagas oleh Om Jay dan teman-teman.
Pada tahun 2014 saya dan Om Jay bersama teman-teman menggagas berdirinya Komunitas Sejuta Guru Ngeblog, pada tahun 2014-2015 kami Komunitas Sejuta Guru Ngeblog memberikan Pelatihan Guru Ngeblog Gratis bagi guru di Jabodetabek.
Tahun 2014 juga awal saya mulai membangun Branding lewat blog. Perjalanan saya membangun Branding bisa dibaca di profil saya pada link di atas.
Singkatnya akhirnya pada tahun 2015 saya melaunching www.motivatorpendidikan.com, seluruh konten tulisannya berisikan berbagai jenis program training yang saya isi.
Sebelum website tersebut di launching, saya banyak mencurahkan gagasan saya tentang pendidikan di Blog https://motivatorkreatif.wordpress.com
Membangun Branding memang tidak mudah, tapi jika kita sungguh-sungguh Insya Allah ada kemudahan.
Membangun Branding juga harus sejalan dengan kompetensi yang kita miliki. Jangan coba-coba membangun Branding tertentu tapi tidak punya Ilmunya.
Membangun Branding melalui blog juga harus selaras dengan kepribadian kita di Blog, Medsos dan segala aktivitas yang kita lakukan.
Menulis konten Blog dengan konsisten pada Branding yang kita miliki adalah kewajiban yang harus ditaati. Kala mau dikenal sebagai pakar pendidikan misalnya, ya sudah konsisten nulis hal-hal yang berkaitan dengan hal tersebut.
Tapi jika ada penasaran coba anda searching di Google beberapa kata berikut ini "Motivator Pendidikan" "Pembicara Seminar Parenting" "Motivator Pelajar". Anda akan bertemu dengan siapa kira-kira?
Menulis dan membangun Branding telah mengantarkan saya keliling Indonesia, saya telah mengisi training setidaknya dilebih dari 300 lembaga, sejak tahun 2014-sekarang.
Lengkapnya materi membangun Branding Melalui Blog dan Media Sosial saya bagikan lewat link di bawah ini.
Demikian pengantar diskusi malam ini. Semoga bermanfaat dan tetaplah bersemangat untuk menjadi pribadi yang menginspirasi, menggerakkan dan meneladani.
15 Menit lagi setelah sholat Isya kita diskusi. Sambil memberikan waktu untuk sejenak peserta membacakan pengantar yang dipaparkan oleh pemateri.
Baik Bapak/Ibu kita mulai Diskusi.
Pemateri mempersilahkan bagi peserta untuk bertanya.
Ada beberapa penanya bertanya tentang plagiat dan copas. Jika copas menyebutkan sumber baik gambar maupun beberapa isi bacaannya, apakah tidak masalah atau bagaimana ?
Menurut jawaban pemateri tidak masalah asalkan disertai tulisan sumbernya. Mulai sekarang menulis saja, dari hal yang paling kita sukai. Tulisan bagus butuh proses.
Saya dulu menulis dari keseharian saya sebagai guru, tentang siswa, tentang mengajar, tentang sekolah.
Orang yang menjadikan menulis sebagai passionnya yang bisa merasakan nikmatnya Menulis. karenai kita baru belajar, tidak masalah seperti itu yang penting tetap semangat menulis.
Tapi sebagai catatan, Tidak mungkin kita akan bisa menulis kalau kita tidak membaca. Jadi jika ingin jadi menulis atau konsisten menulis, wajib mencintai buku.
Selanjutnya jika ingin membangun Branding kita harus fokus menulis pada bidang tertentu, sesuai dengan passion atau keahlian terbaik.
Jadi tulisan kita fokus saja hal-hal yang berkaitan dengan dunia yang kita geluti.J Jika tujuannya sekedar hanya untuk mengisi aktivitas tidak masalah.
Tapi jika kita ingin dikenal oleh orang, sebagai ahli pada bidang tertentu, maka harusnya fokus saja pada satu blog dan satu website.
Menulis Blog tidak ada tuntutan untuk menulis formal seperti menulis karya tulis.
Jadi menulis saja dengan bahasa kita sendiri, seperti kita bicara dengan orang.
Pada dasarnya kita semua tidak bisa menulis, akhirnya
Dipaksa menulis,
Kepaksa Menulis
Bisa Menulis
Terbiasa Menulis
dan akhirnya jadi Penulis.
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
Teramat Baik
Gadihu, 29/5/2022 S. PIKALOUHATA, S.Pd., Gr. Tatkala engkau berprasangka dengan sedikit ilmu yang kau miliki, Berprasangkalah yang baik ata...
-
Rumah rambatan sayur matel Sayuran juga bisa dijadikan tanaman pengganti tanaman hias di rumah. Dari unsur desain, tanaman sayur yang hijau ...
-
Ambon, 13 Desember 2023 Menahan Lelahnya Belajar S. Pikalouhata, S. Pd Menjadi guru profesional adalah label yang harus disandang oleh seora...
Kmari kit bangun personal branding diri sendiri dengan komitmen menulis di blog
ReplyDeleteSiap insyaAllah om jay
ReplyDeleteMembaca resume ini...seolah olah membuat pembaca ikut berada di dalam kegiatan tsb.. Nice...
ReplyDeleteMakasi buk atas pujiannya.
Delete